Saat ini ada banyak cara yang dapat Anda gunakan untuk menyatakan perasaan. Salah satunya yakni menggunakan surat cinta ala Matematika. Khususnya bagi orang-orang dengan latar belakang Pendidikan tersebut tentu saja akan tertarik mencobanya ketika hendak menembak calon pasangannya
Daftar isi
Contoh Surat Cinta Ala Matematika
Sebenarnya banyak orang mulai meninggalkan surat cinta untuk menyatakan perasaan mereka. Pasalnya saat ini kebanyakan laki-laki akan menembak calon pacar dengan cara lain seperti memberi bunga, surprise hingga hadiah lainnya. Namun cobalah memakai surat cinta alam Matematika berikut:
1. Surat Cinta Setengah Lingkaran
Satu minggu yang lalu
Aku bahkan lupa kapan tepatnya
Untuk pertama kalinya, aku lihat kamu
Kamu sedang berdiri tegak lurus searah lantai
Alismu pun mengundang perhatianku
Alismu berbentuk setengah lingkaran dengan diameter 4 cm
Tepat saat itulah, aku merasakan sesuatu yang lain dari dirimu
Kurasakan perasaan cinta yang sungguh rumit bagaikan invers matriks 5×5
Sungguh, alis setengah lingkaranmu berhasil mencuri hatiku
2. Surat Cinta Deret Divergen
Mungkin terasa aneh ketika kamu membaca surat ini
Atau bahkan geli untuk melanjutkan baris selanjutnya
Namun cobalah untuk menahannya dan menyelesaikannya satu per satu
Ketika aku mencoba untuk bertemumu kembali
Hingga akhirnya kesempatan itu datang
Bukannya aku senang, namun perasaanku lebih menggila
Cintaku bertambah
Cintaku seakan-akan berubah menjadi deret divergen yang mendekati tak hingga
Bahkan limit cintaku bisa ku samakan dengan limit tak hingga
Kini aku semakin yakin
Bahwasanya hukum cinta kita berdua bagaikan
Hukum kekekalan trigonometri
Kamu tau persamaan trigonometri yang mana?
Ah mungkin sulit untuk menggambarkan perasaanku padamu
Kurasakan dunia yang seperti kubus ini menjadi milik kita berdua
Dari titik sudut yang saling berseberangan
Aku dan kamu pun bertemu pada perpotongan diagonal ruang
Sungguh indah ya kita berdua?
3. Surat Cinta Persamaan Grafik
Semakin hari semakin lama, cintaku padamu memang semakin tumbuh
Mungkin kamu tidak menyangka
Namun perasaan ini tumbuh secara sederhana
Tanpa disangka tanpa disengaja
Bagaikan grafik fungsi yang selalu naik tidak memiliki nilai ekstrim
Hanya ada titik belok horizontal yang selalu naik
Iya, seperti cintaku yang selalu bertambah kepadamu
Namun saat ini aku mulai bimbang
Kamu tau kenapa?
Kamu bagaikan garis asimtot yang sulit atau bahkan mungkin tidak bisa digapai
Aku pun bingung unuk memecahkan soal sistem linear ini
Yang diketahui memiliki seribu variabel
Dan hanya ada 100 persamaan
Bahkan ekspansi baris kolom ataupun Gauss Jordan pun tak mampu memecahkannya
Kuharap kamu tau
Kamu paham bagaimana kompleksnya perasaan cintaku padamu
Dan aku harap
Kamu mau membalas perasaan cintaku padamu
4. Surat Cinta Bilangan Eksponen
Ketika aku merasa sedang bersua dengan eksponen jiwamu,
Sinus dan kosinus pada hatiku mulai bergetar untuk membelah rasa
Diagonal ruang yang ada di hatiku
Mulai bersentuhan dengan diagonal bidang hatiku
Jika aku menyamakan diriku sebagai akar, maka aku sebut adalah persamaan x1 dan x2
Sementara untuk kamu, adalah persamaan dengan akar 2×1 dan 2×2
Aku ini binatang jalang
Mungkin kamu sudah tidak asing lagi dengan kalimat itu
Iya, meski penggalan puisi ini terkenal namun bukan itu maksudku
Hanya kamu yang menjadi integrasi belahan jiwaku
Kamu pun yang menjadi kodomain dari fungsi hatiku
Kemana harus aku cari modulus vector dari hatimu?
Lantas aku bingung, dengan besaran apa harus kunyatakan perasaan ini padamu
Kamu tau alasannya?
Karena perasaan ini pun tidak dapat dinilai
Bahkan mendekati tak hingga
Tak heran jika aku bingung untuk menentukan besaran apa yang paling tepat
5. Surat Cinta Bangun Ruang Kerucut
Kini aku kebingungan
Tak ada satupun petunjuk
Aku tak tahu mengapa bayangmu selalu ada di dalam pikiranku
Aku pun takt ahu mengapa pandanganmu layaknya ujung bangun ruang kerucut
Tajam namun mampu menusuk relung hatiku
Hingga mengukir persamaan kuadrat dengan deskriman nol
Kamu tahu dengan cara apa penyelesaiannya?
Yakni berupa akar kembar dan sama, yakni kamu, kamu dan pasti kamu lagi
Sudah aku sebut kamu hingga tiga kali
Aku harap kamu pun mau, mau dan mau tanpa adanya penolakan
Iya mau untuk membalas perasaanku
6. Surat Cinta Himpunan Kosong
Kamu tau kenapa surat ini berjudul himpunan kosong?
Karna aku telah kehabisan kata-kata untuk menggambarkan perasaanku padamu
Aku tidak tau dengan jelas apa yang sebenarnya sedang aku rasakan
Namun yang pasti, perasaan ini datang dengan tiba-tiba
Tanpa aku sengaja bahkan dengan sendirinya bertambah tulus dan tulus kepadamu
Aku juga selalu memohon kepada Tuhan
Memohon agar bisa dipersatukan bersamamu
Namun saat ini memang kita berhasil bertemu
Namun hanya pertemuan seakan-akan seperti himpunan kosong
Aku dibuat tidak tahu apa-apa olehmu
Kosong, tak mampu merangkai kata-kata
7. Surat Cinta Ganjil dan Genap
Kita pun tahu bahwa semua bilangan terdiri dari genap dan ganjil
Bahkan orang yang tidak ahli matematika pun tahu hukum alam satu ini
Namun satu hal yang mungkin tidak semua orang tahu
Yakni harapanku agar kamu pun menjadi bilangan ganjil
Begitupun aku yang juga menjadi bilangan ganjil
Kamu tahu mengapa?
Karena apabila dijumlahkan, kita akan menjadi genap dan utuh
Seperti layaknya pasangan yang bersatu menjadi utuh
Kamu mau?
Aku harap jawabannya iya
8. Surat Cinta Trigonometri dan Integral
Cinta?
Tahukah kamu apa itu cinta?
Apakah cinta bisa dirumuskan menggunakan trigonometri dan integral?
Jika iya, apakah namanya menjadi integrometri cinta?
Bisakah diselesaikan dengan memakai deret Taylor?
Atau bahkan dengan persamaan lainnya?
Atau perlu bantuan Pascal dan Euler?
Apakah nanti hasilnya menjadi suatu bilangan kompleks yang imajiner?
Atau hanya bilangan riil yang irasional
Sungguh banyak pertanyaanku
Namun yang aku tahu, coba aku jelaskan padamu
Cinta adalah fungsi satu-satu yang berhasil memetakan hatiku menuju ke hatimu
Cinta adalah himpunan dengan anggota hanya kamu dan aku
Dimana aku adalah subset dari kamu,
Begitupun kamu adalah subset dari aku
Aku pun tidak mau cinta seperti asimtot atau hiperbola
Garisnya saling dekat namun tidak bisa bersentuhan
Aku tidak mau itu..
Aku hanya ingin limit mendekatkan jarak kita sampai tak hingga
Jika disamakan, aku tidak ingin cintamu bercabang seperti Tree dalam Graph
Lalu aku juga tidak ingin jika cinta kita terbelenggu oleh Rantai Markov
Namun kuakui jika cintaku ini hanya berukuran sangat kecil seperti Titik Vertec
Akan tetapi, cintaku tumbuh dan berkembang layaknya deret geometri divergen
Andai aku kembali ke titik nol
Aku berharap bisa mengatakannya padamu
Karena aku telah dengan tidak sengaja mencintaimu
Harapanku pun jawabanmu serupa
Saat ini banyak cara dapat digunakan untuk menyatakan perasaan. Seperti halnya ketika memilih strategi yang berhubungan dengan latar Pendidikan masing-masing orang. Salah satunya seperti surat cinta ala matematika di atas. Anda bisa mencobanya agar menunjukkan effort pada calon kekasih.